BERITA DAN INFORMASI

Pelantikan Pengurus ISEI Cabang Palembang Periode 2019-2022 Dan Kuliah Umum Gubernur BI

Jumat, 11 Januari 2019 | [1673 Dibaca]

Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI), yang juga menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo SE MSc PhD melantik pengurus ISEI Cabang Palembang periode 2019-2022 sekaligus memberikan Kuliah Umum yang diberi tema "Perekonomian Indonesia: Prospek dan Bauran Kebijakan" bertempat di Graha Sriwijaya Bukit Besar Palembang, Jumat (11/1/2019).


"Selamat kepada ketua dan seluruh pengurus dan insha Allah tahun ini kita akan lebih memperkuat komitmen untuk memajukan ISEI" ujar Ferry memberi sambutan usai melantik pengurus ISEI.

Dia juga menuturkan, ada tiga peranan penting ISEI dalam memajukan perekonomian yaitu ISEI harus berperan aktif dalam memyampaikan berbagai rekomendasi kebijakan – kebijakan ekonomi, ISEI harus berperan aktif memajukan kualitas akademika, dan ISEI harus mampu menjalin sinergi.

"ISEI mempunyai peran penting didalam memajukan perekonomian kita, setidaknya adalah dalam tiga bagian penting, yang pertama ISEI itu harus berperan aktif dalam menyampaikan berbagai rekomendasi kebijakan – kebijakan ekonomi untuk memajukan ekonomi kita baik di tingkat pusat maupun di tingkat daerah, yang kedua ISEI harus berperan aktif memajukan kualitas akademika kita baik kualitas pengajaran maupun kualitas penelitian, dan yang ketiga yaitu ISEI harus mampu menjalin sinergi, ISEI tidak bisa tegak sendiri" Tuturnya.


Sementara, Wakil Rektor Bidang Umum, Kepegawaian, dan Keuangan Universitas Sriwijaya (Unsri), Mukhtaruddin SE Ak MSi dalam sambutannya mengatakan selama ini ISEI dan BI memberikan kontribusi yang sangat baik terhadap pengembangan Unsri, banyak kegiatan kerjasama antara Fakultas Ekonomi Unsri dengan ISEI Cabang palembang. Sedangakan BI banyak memberikan kontribusi terhadap pengembangan mahasiswa Unsri melalui beasiswa BI, selain itu ia juga menyebutkan untuk mata kuliah kebanksentralan dan ekonomi moneter banyak kontribusi dari BI untuk memberikan materi terhadap dua mata kuliah tersebut.

Pada kesempatan itu, Mukhtaruddin juga meminta agar Gubernur BI menambah kuota penerima beasiswa BI yang semula hanya 10 orang agar ditambah menjadi 15 atau 20 orang penerima beasiswa BI.


Acara ini dihadiri oleh ribuan peserta. Turut hadir pada acara tersebut diantaranya Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Sekretaris Umum Pengurus Pusat ISEI, Pimpinan Satuan Kerja BI, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Provinsi Sumatera Selatan, Mahasiswa Unsri, dan tamu undangan lainnya.(Ara)

Adapun susunan pengurus ISEI Cabang Palembang Periode 2019-2022, diantaranya sebagai berikut:

Ketua : Prof. Dr. Taufiq Marwa, M.Si
Wakil Ketua I : Hari Widodo, SE., MSc
Wakil Ketua II : Isnurhadi, SE., M.B.A., Ph.D
Sekretaris : Marlina Widiyanti, SE., SH., MM., Ph.D
Wakil Sekretaris I : Ichsan Hamidi, S.H.I., M.Si
Wakil Sekretaris II : Muhammad Ichsan Hadjri, S.T., MM

Bidang Organisasi
Ketua : Prof. Dr. Sulastri, ME., M.Komp

Bidang Hubungan Pemerintah dan Kerjasama Antar Lembaga
Ketua :
Prof. Dr. Didik Susetyo, M.Si

Bidang Publikasi dan Hubungan Masyarakat
Ketua :
Drs. M. Komri Yusuf, M.Si

Bidang Kaderisasi dan hubungan dengan Perguruan Tinggi
Ketua :
Syaful Sahri, SE., M.Si



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT