BERITA DAN INFORMASI

Himasos Fisip UNSRI selenggarakan Kegiatan Sriwijaya University Sociology Weekend

Kamis, 27 Juni 2013 | [13189 Dibaca]

Pada tanggal 1 dan 2 Juni 2013 lalu, Himpunan Mahasiswa Sosiologi (HIMASOS) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya menyelenggarakan kegiatan Sriwijaya University Sociology Weekend yang terdiri dari One Day International Seminar dan Sociology Charity.

One Day International Seminar mengangkat tema "Managing Multiculturalism : Complexity and Contradiction" dihadiri oleh 200 peserta yang berasal dari Indonesia, Vietnam dan Amerika Serikat. Acara dimulai dengan tari sambutan Gending Sriwijaya dan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian dilanjutkan dengan laporan ketua pelaksana sdr. Agus Burniat, sambutandari Dekan Fisip UNSRI Dra. Dyah Hapsari ENH, M.Si dan dibuka secara resmi oleh pembantu Rektor III Universitas Sriwijaya Dr. Syarif Husin, M.s.

Setelah dibuka secara resmi para peserta mengikuti seminar sesi pertama dengan pembicara Ms. Deirdre Hand (English Language Fellow, USA) yang mempresentasikan mengenai Managing Multiculturalism in America Perspective. Ms. Hand juga berbagi pengalaman dalam mengelola multikulturalisme selama mengikuti beberapa program di luar Amerika khususnya Di Indonesia. Turut hadir juga pembicara lainnya Prof. Diemroh Ihsan (Ketua South Sumatera American Alumnae Association), Dr. Zulkifli Suleman (Pengamat politik dan Kajur Sosiologi FISIP UNSRI), Shintya Rahi Utami (GPF Indonesia) dan Gabriella Michelle Winowatan (Cinta Indonesia).

 

Disore harinya, rombongan HIMASOS serta beberapa pembicara dan peserta dari luar melakukan kunjungan ke anak anak penderita kanker di RS. Moh. Husein Palembang. Disana mereka membantu menjadi volunteer di hospital schooling serta membagi bagikan soevenier kepada anak anak tersebut.

Kegiatan Sociology Charity kedua dilaksanakan pada tanggal 2 Juni 2013 di Panti Asuhan Asiyah di Palembang. Disini mereka melakukan berbagai kegiatan seperti pemberian motivasi dari Dr. Azwar Zulmi, berbagai lomba, makan siang dan doa bersama serta pembagian sovenir dan sembako.

Acara ini bertujuan untuk mempromosikan toleransi, mutual understandin, serta membiasakan diri untuk berbagi kepada sesama. Acara ini didukung oleh U.S Consulate Meda, Global Peace Indonesia Foundation, CINTA Indonesia dan disponsori oleh Pemprov Sumsel, PT. Pertamina Refinery Unit III dan Sari Roti, Ujar Ketua Pelaksana. (ags) 



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT