BERITA DAN INFORMASI

Bernadette Robiani, Profesor Kelima Fakultas Ekonomi Unsri

Rabu, 25 Maret 2009 | [13652 Dibaca]

Kini giliran Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Sriwijaya (Unsri) menambah satu guru besar, yakni Prof Dr Bernadette Robiani MSc. Kemarin (24/3), Bernadette dikukuhkan sebagai guru besar di Aula Program Pascasarjana (PPs) Unsri Bukit Besar. Bernadette membacakan orasi ilmiahnya berjudul "Kinerja Industri Manufaktur Indonesia". Acara pengukuhan dihadiri Asisten III Pemrov Sumsel, dr Aidit Azis dan keluarga besar sivitas akademika Unsri.

Dalam orasinya, ibu dua anak ini mengatakan, kinerja industri manufaktur berhubungan erat dengan target pembangunan ekonomi Indonesia yang mengedepankan industrialisasi dan telah dilaksanakan sejak masa Pelita I di tahun 1970. Konsep dan tahapan pembangunan dirancang dengan berpedoman kepada negara yang sudah berhasil mencapai industrialisasi.

Diungkapnya, ada tiga indeks struktural yang sangat penting untuk menentukan, apakah negara sudah selesai melaksanakan industrialisasi. Pertama, proporsi persentase dari nilai output pertanian terhadap produk domestik bruto harus diturunkan sampai di bawah 15 persen. Kedua, proporsi jumlah pekerja di sektor primer terhadap total seluruh pekerja harus kurang 20 persen. Ketiga, penduduk perkotaan harus naik ke 60 persen atau lebih. "Implikasi dari indeks antara lain ditemukan oleh kinerja industri manufaktur," ungkap istri Drs Harold M Batubara Ak itu.

Sementara, Rektor Unsri Prof Dr Badia Perizade MBA mengatakan, Bernadette Robiani merupakan guru besar kelima untuk Fakultas Ekonomi yang aktif. Unsri memiliki 45 orang guru besar terdiri dari 5 orang di Fakultas Ekonomi, 2 orang di Fakultas Hukum, 2 orang di Fakultas Teknik, 15 orang di Fakultas Kedokteran, 14 orang di Fakultas Pertanian, dan 7 orang di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

"Diharapkan, ke depan dengan bertambahnya Guru Besar Unsri akan lebih eksis membantu peningkatkan pendidikan yang di Indonesia ke arah yang lebih baik,'' harapnya.


Download attachment:
Bernadette Robiani-Profesor Kelima Fakultas Ekonomi Unsri -



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT