BERITA DAN INFORMASI

Universitas Sriwijaya Berikan Beasiswa Penuh (Bagi 50 Mahasiswa per Tahun)

Senin, 15 Juni 2009 | [10634 Dibaca]

Universitas Sriwijaya (Unsri) membuka program beasiswa penuh (Full Flag Scholarship I-MHERE) dengan kuota 50 mahasiswa tahun ini. Kreterianya, mahasiswa yang telah lulus baik melalui program Penelusuran Minat Prestasi (PMP) dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

"Ini program Direktorat Pendidikan Tinggi -Dikti-- bagi mahasiswa Unsri yang berasal dari keluarga kurang mampu dari daerah terpencil tapi berprestasi akedemik sangat baik,'' kata Pembantu Rektor I Unsri Dr Zulkifli Dahlan DEA,kemarin.

Pada saat melamar, berstatus sebagai mahasiswa Unsri yang lulus melalui Jalur PMP atau SNMPTN 2009. "Surat keterangan tidak mampu dibuktikan dengan dokumen yang sah dan diutamakan dari daerah terpencil,'' jelasnya. Kemudian tidak mempunyai cacat tubuh atau ketunaan yang dapat mengganggu kelancaran di program studinya, tidak terlibat narkotika dan obat terlarang (narkoba), mengisi dan menandatangani formulir dan pernyataan yang disediakan.

Lebih lanjut dijelaskan, pemenerima beasiswa akan dibebaskan dari pembayaran SPP selama mengikuti studi. Selain itu berhak mendapat beasiswa sebesar Rp 500 ribu per bulan sampai menyelesaikan pendidikan. ‘'Maksimal delapan semester waktu menempuh kuliah,"ujar Zulkipli. Ia menambahkan program rencananya dilaksanakan selama tiga tahun dengan target 150 mahasiswa.

Program diperuntukan bagi seluruh fakultas di Unsri kecuali Fakultas Kedokteran (FK) dan Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom), program Studi strata satu (S1). "Alasan kenapa Unsri memberikan program beasiswa ini, supaya masyarakat jangan lagi beranggapan bahwa hanya orang kaya saja yang bisa mengeyam pendidikan tinggi," ungkapnya.

Sementara Pengelola I-MHERE Unsri Dr Ir Mery Hasmeda MSc didampingi koordinator beasiswa I-MHERE Drs Dedi Rohendi MT menambahkan, pihaknya telah melakukan roadshow ke 10 kabupaten/kota yang ada di Sumsel. "Pelamar yang lulus seleksi administrasi dan akademik akan diikut sertakan dalam seleksi wawancara," tuturnya.

Untuk mahasiswa jalur PMP dan memenuhi criteria untuk dibiayai melalui program ini akan dipanggil untuk mengikuti seleksi selanjutnya, jika lulus SNMPTN dapat mengisi formulir yang disediakan panitia atau download dari htp://www.unsri.ac.id. Pengisian dan pengiriman berkas, lanjutnya, PMP lamaran beasiswa yang telah diisi dikembalikan paling lambat 5 Juni-1 Juli 2009, sedangkan SNMPTN 2-10 Agustus 2009 pada panitia beasiswa Full Flag Scholarship I-MHERE Unsri.


Download attachment:
Universitas Sriwijaya Berikan Beasiswa Penuh -



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT