BERITA DAN INFORMASI

18th Asia Pacific Model United Nations (AMUNC) 2012 8-13 Juli 2012 La Trobe University, Melbourne, Victoria, Australia

Selasa, 07 Agustus 2012 | [11971 Dibaca]

Pada tanggal 8-13 Juli 2012, tiga mahasiswi Universitas Sriwijaya menjadi delegasi dalam simulasi konferensi sidang Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang dihadiri 600 mahasiswa yang berasal dari semua fakultas dan program studi yang berasal dari berbagai universitas di regional Asia Pasifik., yaitu AMUNC (Asia-Pacific Model United Nations Conference) 2012 di La Trobe University, Melbourne, Victoria, Australia. Mereka adalah Wenny Oktalisa (Semester 6), Agrifina Helga Pratiwi (Semester 4), dan Rizky Amellia Andreasari (Semester 4). Ketiganya merupakan mahasiswi Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Sriwijaya. Mereka merupakan tiga di antara 40 mahasiswa Indonesia yang berkesempatan mengikuti ajang bergengsi tahunan tingkat Asia Pasifik ini. AMUNC merupakan salah satu bentuk MUN (Model United Nations) yang saat ini marak diselenggarakan universitas-universitas terkemuka baik dalam dan luar negeri.


‘Rights Recognition Responsibility': Each year, AMUNC comes alive with the spirit of the UN, peaceful international dialogue, and youth empowerment. Dengan tema tersebut, Universitas Sriwijaya mewakili negara Swedia sebagai negara simulasi dalam AMUNC 2012 di bidang WHO (Wenny Oktalisa), UNESCO (Rizky Amellia Andreasari), dan UN Women (Agrifina Helga Pratiwi).


Kegiatan ini dapat menjadi pintu gerbang terciptanya pemimpin-pemimpin masa depan yang mampu menghasilkan solusi atau perjanjian (dalam bentuk sebuah resolusi) yang mewujudkan sebanyak mungkin perspektif mahasiswa. MUN juga dapat menambah wawasan para mahasiswa delegasi tentang pembuatan dokumen hukum sebagai produk dari konferensi. Hal terpenting lain dalam kegiatan yang bernaung dibawah pengawasan PBB (United Nations) ini adalah kesempatan untuk menerapkan riset, keterampilan berbicara di depan umum, dan pengetahuan mahasiswa tentang isu-isu pemerintahan internasional dalam diskusi dan perdebatan. Selain itu, MUN memberi mahasiswa kesempatan untuk memperoleh keterampilan dalam negosiasi dan diplomasi, serta memberikan wawasan tentang kompleksitas menyatukan posisi yang berbeda dari masyarakat internasional. Dengan mengikuti kegiatan AMUNC 2012, ketiga mahasiswi tersebut telah membawa nama Indonesia dan nama Universitas Sriwijaya khususnya di taraf internasional. (By: @liandreas)



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT