BERITA DAN INFORMASI

RSUD Bari Siapkan Kelas untuk Unsri

Rabu, 05 Agustus 2009 | [10463 Dibaca]

RSUD Bari akan menyiapkan satu ruangan kelas untuk Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya. Ruang kelas berkapasitas 60 mahasiswa ini akan digunakan sebagai tempat mendalami ilmu kesehatan. Selain itu, juga berfungsi sebagai tempat koordinasi antarmahasiswa sebelum melaksanakan praktik bersama tenaga medis di Rumah Sakit Umum Daerah Bari.

Penyediaan ruang kelas adalah bagian dari penguatan kerja sama antara RSUD Bari Kota Palembang dan Universitas Sriwijaya (Unsri). Kerja sama ini diterapkan dalam bentuk dukungan peningkatan sumber daya dan tenaga medis, khususnya mengenai rencana penempatan mahasiswa Fakultas Kedokteran Unsri dalam kegiatan praktik di rumah sakit tersebut.

Hal ini disampaikan Rektor Universitas Sriwijaya Prof Dr Badia Perizade, Selasa (4/8), di Palembang. Badia mengatakan, penandatanganan kerja sama dua lembaga (Unsri-RSUD) sudah dilangsungkan beberapa hari lalu. Saat ini, tim sedang menggagas persiapan pelaksanaannya.

"Selama ini, sebenarnya kami sudah menjalin dengan RSUD. Hanya saja, kerja sama ini akan diperkuat. Kerja sama sebagai bentuk dukungan Universitas Sriwijaya, khususnya Fakultas Kedokteran, dalam hal peningkatan kapasitas tenaga dan layanan medis RSUD Bari Palembang," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, RSUD Bari, Palembang, baru-baru ini telah mendapatkan predikat atau akreditasi B dari Departemen Kesehatan RI. Sementara untuk mempertahankan status atau setidaknya meningkatkan status akreditasi tersebut, RSUD Bari perlu mendapat dukungan dalam hal pelayanan dan peningkatan kapasitas tenaga medis.

Badia mengatakan, untuk tahap pertama, dalam waktu dekat sekitar 100 mahasiswa FK Unsri akan ditempatkan secara periodik. Spesifikasi calon tenaga medis yang akan ditempatkan di RSUD Bari berasal dari beberapa program studi, antara lain Keperawatan, Anestesi dan THT (Telinga, Hidung, Tenggorokan).

"Adapun penempatannya di RSUD Bari juga bisa beragam, yakni di kedokteran umum dan kedokteran anak, juga di spesialisasi lainnya," kata Badia.

Selain dengan RSUD Bari, Badia Perizade menjelaskan bahwa selama ini Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya juga telah menjalin kerja sama dengan banyak rumah sakit di berbagai wilayah, antara lain Provinsi Jambi, Lampung, Bengkulu, dan sejumlah rumah sakit lain di kabupaten/kota di Sumsel.

Di satu sisi, seiring dengan terus bertambahnya mahasiswa dan program studi di Fakultas Kedokteran Unsri, maka kebutuhan rumah sakit sebagai mitra universitas atau sebagai RS pendidikan jelas semakin dibutuhkan. RS dengan sarana dan prasarana yang lengkap ini dinilai penting sebagai tempat menerapkan ilmu kesehatan yang diperoleh dari kampus.

"Tentunya, soal kualitas mahasiswa atau calon tenaga medis dijamin sepenuhnya oleh Unsri. Dalam praktik di RSUD nanti, mereka sifatnya hanya membantu tim medis utama, seperti dokter. Semua bentuk keputusan dan tindakan medis akan diprakarsai dokter, sedangkan mahasiswa kami hanya bersifat membantu tindakan medis," katanya.


Download attachment:
RSUD Bari Siapkan Kelas untuk Unsri -



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT