BERITA DAN INFORMASI

Unsri dan Polsri Diserbu Calon Mahasiswa Baru

Selasa, 04 Agustus 2009 | [14771 Dibaca]

Mahasiswa yang tidak lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) mengalihkan perhatiaanya ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang masih membuka pendaftaran.

Pasca pengumuman SNMPTN 1 Agustus lalu, calon mahasiswa yang tidak lulus mengalihkan perhatiannya ke PTN seperti Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri) dan program non reguler Universitas Sriwijaya (Unsri). Pantauan SI mulai pagi kemarin, ratusan calon peserta sudah mengantre di panitia ujian masuk Polsri maupun USM Unsri untuk membeli dan mengembalikan formulir pendaftaran.

Direktur Polsri RD Kusumanto melalui Humas Polsri Wawan Sriwahyudi mengatakan, sejak dibuka pendaftaran ujian masuk Polsri pada 21 Juli, hingga kemarin jumlah pendaftar sudah mencapai 3.301. Jumlah tersebut meningkat dari hari sebelumnya yang mencapai 2.626."Peningkatan signifikan terjadi pasca pengumuman SNMPTN. Dari pendaftaran ratarata 200 per hari menjadi 300 per hari.Bahkan hari ini sudah mencapai 675 pendaftar," ungkapnya kemarin.

Mengenai pilihan peserta sangat bervariasi.Namun,yang terfavorit tidak bergeser dari tahun sebelumnya yaitu program studi akuntansi, manajemen informatika, teknik mesin dan administrasi niaga. "Untuk sementara akuntansi memiliki peminat tertinggi mencapai 625 peminat, lalu informatika 405 peminat, teknik mesin 318 peminat dan administrasi niaga 286 peminat.Sisanya terbagi pada prodi lain,"tuturnya.

Namun, lanjut dia, prodi baru seperti teknik mesin alat berat baru 22 peserta dan teknik energi 20 peserta. Padahal, kata Wawan, kedua prodi ini memiliki prospek cerah kedepan karena berkaitan erat dengan pengembangan energi dan pertambangan yang banyak terdapat di Sumsel. Dia meneruskan,saat ini masih terbuka kesempatan bagi calon peserta karena Polsri masih membuka pendaftaran sampai 5 Agustus. "Ujian masuk akan dilaksanakan 8 Agustus untuk memperebutkan 1.416 kursi Polsri yang terbagi atas 13 prodi pada program reguler dan non reguler,"tuturnya.

Suasana serupa terjadi juga di panitia USM Unsri,sejak dibuka 27 Juli hingga 1 Agustus, jumlah pendaftar dari lulusan SMA untuk menempuh jejang S-1 sudah mencapai 1.366 peserta."Lonjakan terjadi pasca pengumuman SNMPTN, jumlah pendaftar lebih dari 300 orang per hari seperti pada dua hari saat awal pendaftaran dibuka," ungkapnya. Ketua Panitia USM Unsri DR H Zulkifli Dahlan melalui Panitia Pelaksana USM Zainuddin Nawawi mengatakan, pendaftaran akan ditutup untuk prodi S-1 7 Agustus dan prodi DII dan DIII 18 Agustus.

Untuk jadwal tes S1 dilaksanakan pada 10 Agustus dan DII-DIII 19 Agustus. "Sebagai antisipasi bila ada lonjakan peserta ujian tahun ini kita sudah menyiapkan 6.000 formulir pendaftaran yang bisa ditambah sewaktu-waktu. Untuk daya tampung program non-reguler melalui USM Unsri sebanyak 3.185 orang dan bagi peserta yang lulus USM akan kuliah di kampus Unsri Palembang,"pungkasnya.



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT