BERITA DAN INFORMASI

Unsri Gelar Kuliah Motivasi Bagi Mahasiswa Baru

Kamis, 08 Agustus 2019 | [962 Dibaca]

Universitas Sriwijaya (Unsri) menggelar kuliah perdana untuk memberikan motivasi bagi mahasiswa baru yang diselenggarakan di Auditorium Unsri Kampus Indralaya, Kamis (8/8/2019). Kegiatan itu merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus (PK2) Unsri yang bertajuk “Kita Tingkatkan Semangat Wawasan Kebangsaan dan Kita Jaga Kampus dari Pengaruh Radikalisme”.

Kuliah Umum tersebut menghadirkan 4 orang narasumber yakni, Ketua Ombudsman Republik Indonesia, Prof. Amzulian Rifai, S.H., LLM., Ph.D memberikan Pidato tentang Memelihara Wawasan Kebangsaan Di Era Revolusi Industri 4.0, kemudian Direktur Pengkajian Materi BPIP, Dr. Muhammad Sabri, M.A. memberikan Pidato Wawasan Kebangsaan dan Motivasi tentang Kontekstualisasi Nilai-Nilai Pancasila.

Selanjutnya Pidato tentang Pencegahan Narkotika dan Penanggulangannya dalam Lingkungan Perguruan Tinggi oleh Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), yang disampaikan oleh Deputi Pemberdayaan Masyarakat BNN, Irjen Pol. Drs. Dunan Ismail Isja, M.M. dilanjutkan dengan Pidato tentang Anti Radikalisme dan Terorisme dalam Lingkungan Perguruan Tinggi oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), yang disampaikan oleh Direktur Pencegahan BNPT Brigjen Pol Ir. Hamli, M.E.

Rektor Unsri, Prof. Dr. Ir. H. Anis saggaff, MSCE dalam sambutannya menyampaikan kuliah perdana ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan kebangsaan bagi mahasiswa baru. Rektor meminta agar mahasiswa menyimak dengan baik materi yang nanti dipaparkan oleh narasumber.

Pada kesempatan itu Rektor mengingatkan agar tidak boleh ada perpeloncoan. Setelah kegiatan PK2 selesai, rektor menyerukan agar mahasiswa baru kembali ke prodinya masing-masing untuk bersiap-siap mengikuti kuliah.

“Tidak boleh ada tangan –tangan jahil yang mengadakan kegiatan mengatasnamakan PK2, tidak boleh ada perpeloncoan” ujar Rektor dihadapan 8.508 mahasiswa baru.

Selain itu Rektor juga mengajak seluruh mahasiswa agar bersama-sama menjaga daripada pengaruh narkoba dan pengaruh radikalisme.(Ara)



Berita dan Informasi Lainnya:

22 November 2019 UNSRI DAPAT PENGHARGAAN DARI KANWIL DJP SUMSEL
22 November 2019 UNSRI KEMBALI RAIH PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK
22 November 2019 UNSRI RAIH WTP
20 November 2019 USUNG TEMA SOCIETY 5.0, FAKULTAS EKONOMI UNSRI KEMBALI GELAR SEABC KE-5
18 November 2019 SENI DUL MULUK DAN CULTURAL NIGHT MERIAHKAN MALAM PUNCAK DIES NATALIS KE 59 UNSRI
13 November 2019 WORKSHOP PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI BERDASARKAN VISI, MISI, DAN VISIUM MENUJU UNIVERSITAS SRIWIJAYA UNGGUL
12 November 2019 MAHASISWA UNSRI RAIH JUARA PERTAMA DESAIN LOGO AIMS 2019
08 November 2019 UNSRI TERIMA KUNJUNGAN DELEGASI MAHSA UNIVERSITY MALAYSIA
06 November 2019 FH UNSRI SUKSES JADI TUAN RUMAH 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE OF ISLAMIC LAW IN INDONESIA
06 November 2019 DIES NATALIS KE 59 UNSRI TERUS BERINOVASI
31 Oktober 2019 FH UNSRI GELAR KONFERENSI NASIONAL HUKUM PIDANA
31 Oktober 2019 MTQ, SALAH SATU RANGKAIAN DIES KE LIX UNIVERSITAS SRIWIJAYA
30 Oktober 2019 UJIAN DINAS, UJIAN P3 DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH DI LINGKUNGAN UNSRI
30 Oktober 2019 DIES NATALIS KE 59 FAKULTAS EKONOMI UNSRI BERLANGSUNG MERIAH
29 Oktober 2019 PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, UNSRI GELAR KULIAH UMUM ANTI RADIKALISME
29 Oktober 2019 UNSRI PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 91 BERSATU KITA MAJU
29 Oktober 2019 BERBAGAI PERLOMBAAN DI GELAR DALAM RANGKA DIES NATALIS UNSRI KE 59
25 Oktober 2019 LOMBA SENAM AEROBIK
25 Oktober 2019 UNSRI GELAR FESTIVAL LAYANG-LAYANG
22 Oktober 2019 UNSRI BERI PENYULUHAN HUKUM PADA PELAJAR DI LAHAT